Ganti Judul dan ALt sendiri

Pengalaman Memasang Top Level Domain Melalui Niagahoster, Santai Aja Gampang Kok!



Saya ingin bercerita pengalaman migrasi blog dari blogspot menjad custom domain kategori TLD (Top Level Domain). Migrasi blog yang saya lakukan meliputi membeli dan memasang Top Level Domain melalui Niagahoster.

Jika ingin ngeblog serius dan bercita-cita menjadi blogger profesional, memiliki blog dengan Top Level Domain (TLD) adalah suatu keharusan. Blog ber-TLD akan menguatkan branding blog dan meningkatkan kepercayaan publik terhadap blog tersebut. Jadi, sebagai blogger pemula yang tengah belajar dunia blog, pingin juga dong memiliki blog ber-TLD. Nah, kali ini saya akan menceritakan bagaimana pengalaman membeli dan cara memasang TLD di Niagahoster.

Buat Teman Fillaah yang blogger anyaran dan butuh teman buat upgrade level domain, yuk mari simak. Tapi tutorial ini khusus bagi pengguna blogspot ya, karena saya juga beralih ke TLD dari platform blogspot.

Serba-serbi Top Level Domain

Domain udah pada paham kan? Itu tu yang berakhiran .com atau .co.id dan yang lainnya. Sebagai blogger, kita sebaiknya juga mengenal dan memahami istilah-istilah perdomainan. Teknis sudah pasti penting, tapi basic knowledgenya harus ngerti juga.

Bedanya Domain dan Hosting

Saya dulu nggak bisa bedain antara domain dan hosting. Saya kira hosting itu nama lain dari domain. Ternyata beda, temans. Jika ibarat rumah, blog itu adalah rumahnya, hosting adalah lahan tempat rumah berpijak, dan domain itu adalah alamat rumahnya. Hosting bisa juga dianggap “flashdisk digital” yang menyimpan data-data blog.

Pengertian Hosting Blog

Saat akan membeli domain di web jasa penyedia domain, biasanya akan ditawari juga untuk sewa hosting. Hosting harganya lebih mahal. Banyak promo yang yang menawarkan sewa hosting gratis domain. Itu artinya harga hosting udah include domaninnya. 

Bagi teman-teman yang sudah ngeblog pake platform hosting seperti blogspot atau wordpress, tak perlu pusing mikirin jasa hosting yang mahal itu.

Memakai blogspot atau wordpress itu artinya kita sudah diberi kemudahan pake lahan atau digital falshdisc/clouds buat mendirikan rumah secara gratis.

Domain terdiri dari dua elemen utama. Elemen pertama adalah nama situs, elemen kedua adalah ekstensinya.

Contoh halodoc.com :

 Halodoc itu nama situsnya,

.com itu ekstensinya.

Domain Nggak Ada Yang Kembar

Kalau sudah menentukan nama domain dan membelinya, artinya kita sudah mengklaim nama itu sebagai milik kita. Dan nama domain itu tidak bisa dimiliki oleh orang lain. Ini udah diatur oleh pihak ICANN (ikan??? Ini ikan yang ngga k bisa berenang ya!). Registrasi nama domain dikelola oleh organisasi bernama ICANN (Internet Corporation for Assigned Names and Numbers). ICANN menentukan ekstensi yang tersedia dan memiliki database terpusat yang berisi informasi pengarahan nama domain.

Jadi, setiap domain itu unik, ga ada kembarannya.

Makanya saat mau beli domain bakalan ada halaman cek ketersediaan. Nama domain yang sudah dipakai orang lain nggak akan bisa kita pakai.

Beruntungnya Ada Teknologi Domain

Setiap website sebenarnya diwakili oleh serangkaian angka (alamat IP) yang nantinya digunakan komputer untuk mengambil datanya dari server, karena sistem komputasi bekerja dengan memahami angka-angka.

Gimana nih kira-kira dunia internet kalau saat mau main ke blog atau website, kita kudu masukin angka-angka tertentu yang panjang sebagai alamat IP? Bisa males dan mules kan, apalagi buat yang suka alergi sama angka-angka.

Makanya kemunculan teknologi bernama domain ini benar-benar memudahkan kita untuk main ke blog/ website2.. tanpa kudu ngetik deretan angka..

Saya jadi penasaran siapa sih yang menciptakan teknologi domain? Ternyata beliau yang punya andil besar dalam mengubah dunia menjadi era informasi dan menciptakan dunia lebih mudah ini bernama Dr. Paul Mockapetris, seorang kepala ilmuwan yang mendapatkan penghargaan seumur hidup dari ACM Sigcomm (Special Interest Group on Data Communication) karena penemuannya itu.

Penemu DNS

Beliau menciptakan metode pengubahan alamat situs menjadi sederetan angka yang dikenal dengan nama Domain Name System (DNS) pada tahun 1983. 

DNS adalah suatu sistim yang menterjemahkan alamat situs. 

Saat upgrade domain, kita akan ngulik DNS ini ya temans. Siapkan dirimu!

Perbedaan Domain dan URL

Meskipun mirip, ada beberapa perbedaan domain dan URL (Universal Resource Locator).

URL merupakan alamat web lengkap yang bisa mengarahkan pengunjung ke halaman tertentu di situs. URL membawa pengunjung masuk ke sudut-sudut rumah cyber dengan link yang lebih spesifik. Sementara, nama domain adalah bagian dari URL.

Top Level Domain

Top Level Domain adalah nama tingkat atas dalam Domain Name System (DNS) di Internet.

Tersedia ribuan TLD yang bisa digunakan. TLD yang paling populer antara lain adalah .com, .org, .net, dan .edu.

Domain dengan ekstensi dot com merupakan TLD paling populer... dengan penggunaan yang mencapai sekitar 46,5% dari seluruh website di dunia. Hampir separo web/blog di dunia pake .com. Saking populernya sampai keyboard komputer, laptop, smartphone difasilitasi dengan tombol.com.

Jenis Top Level Domain

1. ccTLD: Country Code Top Level Domain

ccTLD hanya menggunakan dua huruf berdasarkan kode negara internasional, misalnya .us untuk United States, .jp untuk Jepang, dan .id untuk Indonesia.

2. gTLD: Generic Top Level Domain

Pada dasarnya, Generic Top Level Domain adalah TLD yang tidak menggunakan kode negara.

Sebagian besar gTLD memiliki penggunaan tertentu, misalnya .edu untuk website institusi pendidikan (edukasi).

Contoh gTLD lainnya adalah .mil (militer), .gov (pemerintah), .org (lembaga nirlaba dan organisasi), dan .net yang awalnya dibuat untuk penyedia layanan internet (ISP), tapi sekarang bisa juga digunakan di bidang apa saja.

Selain top level domain, ada second level domain yang juga banyak digunakan, misalnya web.id, my.id, go.id? Ini masuk dalam kategori dari sebuah ccTLD/ Country Code Top Level Domain. Id: adalah ccTLD utk Indonesia. Sementara keterangan di depannya adalah second level domain. Contoh untuk Second Level Domain adalah .co.id yang biasanya digunakan oleh beberapa website perusahaan di Indonesia. Atau, .go.id bagi institusi pemerintah Indonesia. Atau .ac.id / sch.id bagi institusi akademik / sekolah di negara Indonesia. Biasanya pembelian domain dengan ccTLD ada beberapa syarat dokumen yg harus dilampirkan.

Panduan Membuat Nama Domain

1. Jangan terlalu panjang

Salah satu parameter SEO On Page, panjang maksimal url artikel adalah 75 karakter dimulai dari H di ‘https’. Jika terlalu panjang maka saat setting permalink artikel jatah karakter untuk permalink kemakan sama domain.

2. Jangan mengandung angka dan strip.

Domain yang memiliki angka dan strip mudah naik spam score-nya.

3. Pilihlah yang unik dan mudah diingat

Nentuin nama domain seperti milih nama untuk anak atau brand. Semakin unik domain kita, semakin mudah para visitor mengingatnya. Meski unik, buatlah yang mudah mengejanya dan enak didengar.

4. Domain is your branding.

 Domain bisa memakai nama asli, nama pena atau nama blog. Buatlah nama yang memberi vibes positif. Hindari yang alay ya.

Fungsi Domain

Bagi Pengunjung

Fungsi domain adalah untuk mempermudah pengunjung mengakses website yang akan mereka buka melalui web browser, cukup dengan mengetikkan alamatnya tanpa harus menghafal IP address website.

Bagi Pemilik Blog

Dari sisi pemilik blog/ website, fungsi domain tentu saja sebagai *branding*.. semakin ear catching nama domain yg kita pulih, semakin mudah diingat dan menempel di hati pembaca.

Mengapa Memilih Belanja Domain di Niagahoster?

Alasan saya mengapa beli domain di Niagahoster karena.

Dikenal Terpercaya

Coach blogging saya merekomendasikan Niagahoster karena mudah settingnya dan terpercaya.

Interface atau tampilan Niagahoster clean dan nyaman

Mungkin ya Niagahoster memahami kalau setting domain itu ribet buat pemula. Jadinya sebisa mungkin tampilannya yang ramah di mata, clean dan nggak banyak pernak-pernik yang nggak perlu. Eh nggak gitu kali ya. Emang clean adalah ciri website profesional.

Support CS bisa diandalkan.

Respon cs nya cepet seperti cs marketplace. Kalo ada gangguan, respon disampaikan via email. Jadi kalo kita masalah saat beli dan pasang domain, cs ini bantu banget dalam mengatasi kegundahan kita.

Mudahnya Membeli Domain di Niagahoster

Beli domain itu ternyata gampang banget temans, segampang beli pulsa di marketplace. Padahal udah deg-degan saja di awal.

Saya pernah beli domain sekitar tahun 2011an untuk toko online saya. Waktu itu ada customer saya nawarin. Merasa tertarik, beli deh. Tapi saya terima jadi aja. Kasih akses ke blog dan semua proses beliau yang kerjakan. Jadi saya ga ngerti sama sekali soal cara beli dan masang domain.

Ternyata setelah coba beli sendiri, tak sesulit yang saya bayangkan. Berikut ini langkah-langkahnya:

Masuk ke web Niagahoster. Halaman warna biru elektrik.

Halaman Depan Niagahoster

Klik garis 3 di pojok kanan atas, kamu akan menuju halaman putih. Pilih Domain, selanjutnya klik Cari dan Cek Domain.

Halaman Membeli domain Niagahoster 
Cek ketersediaan domain di Niagahoster


Saya memakai pengaturan bahasa Indonesia ya. Kalau pake bahas Inggris tinggal sesuaikan saja. Dan ini tampilan mobile, bukan dekstop.

Halaman cari domain berwarna biru elektrik dengan tombol Cek Sekarang warna orenz. Ketikkan domain yang mau dibeli lengkap dengan www dan ekstensinya. Misal www.aishawa.com. Lanjut klik tombol orenz tadi.

Cek ketersediaan domain di Niagahoster

Kalau domain yang diinginkan tersedia, akan muncul tampilanSelamat! Domain yang Anda cari tersedia”. Ada keterangan harga juga. Bila scroll ke bawah ada pilihan alternatif domain lain beserta harganya juga. Kamu tinggal pilih mana yang paling klik dan sesuai budget. Klik PILIH jika sudah fix.

Domain tersedia di Niagahoster

Harga yang terlihat biasanya harga coret dan angka hemat berapa persen. Tercantum juga harga normalnya, biasanya lebih kecil. Itu harga untuk 1 tahun masa sewa domain. Untuk perpanjangan biasanya pake harga full tanpa diskon, ada keterangannya. Coba deh cermati. Jadi, untuk pertimbangan harga, pertimbangkan juga harga perpanjangannya apakah sesuai dengan budgetmu. Dan harga domain ada kenaikan juga, ga mau kalah sama BBM dan sembako.

Kemaren pas saya cek ketersediaan domain tu siang, harganya masih 119k sesuai keterangan untuk domain .com. Saya tunda dulu belinya, nanti malam saja habis kelas diskusi pasang domain. Lha dallah, malam saya mau checkout harga sudah 147k. Itu belum PPN ya. Saya tanya di grup kelas, teman-teman ada yang sama mengiyakan kalo domainnya harga pagi dan malam beda. Salah satu coach cerita memang ada kenaikan harga. Lha kok ya naiknya pas kita pada mau beli.

Berapa Harga domain

Sampe saya chat cs Niagahoster buat nanyain ini. Kayaknya malam itu sedang trouble, jadi chat ga dibalas live tapi dikirim via email. Kata Keysha, yang kirim email, iya benar ada kenaikan harga. Ya sudahlah, manut harga baru. Mana selisihnya banyak pula, ibuk-ibuk auto berhitung dong.

Pertimbangan harga domain:

Sesuaikan dengan budget

Perhitungkan harga perpanjangan

Hitung PPN 11% 

Pertimbangkan kenaikan harga 

Setelah kamu klik PILIH, akan diarahkan ke halaman pembayaran. Di halaman itu ada 3 langkah yang yang harus diisi.

1. Pilih Durasi Paket

Check out pembayaran domain Niagahoster

Ada option mau bayar 1 tahun, 2 tahu, 3 tahun. Pilih salah satu.

2. Buat Akun

Registrasi email di Niagahoster

Masukkan emailmu atau bisa pilih menggunakan akun google atau FB

3. Pilih Pembayaran

Pilihan pembayaran Niagahoster

Pilih salah satu dari opsi yang tersedia. Transfer bank bisa, Paka e-money juga ada pilihannya. Fleksibel banget untuk pembayaran.

Ada kolom mengisikan nama juga, silahkan isi.

Setelah selesai, periksa kembali data yang sudah kamu masukkan, lalu klik “Buat Tagihan Pembayaran”

Klik pembayaran Niagahoster

Setelah itu akan menuju halaman rincian ID Faktur, Kode Pembayaran, dan Nominal Tagihan. Salin nomer Kode Pembayaran.

Kode pembayaran Niagahoster

Jika scroll ke bawah, ada petunjuk  pembayaran. Perhatikan langkah pembayaran sesuai metode pembayaran yang kamu inginkan.

SILAHKAN LAKUKAN PEMBAYARAN

Jika sudah bayar, langsung cek email ya! Verifikasi alamat emailmu.

Langkah selanjutnya, login ke Niagahoster

Setelah pembayaran, area kerja kamu bolak-balik antara email dan member area Niagahoster

Saat login, kamu diminta untuk memasukkan password dengan ketentuan seperti yang tertera di bawah ini.

Jika salah satu saja kriteria tidak terpenuhi (tidak tercentang), maka akan ditolak.

Ketentuan email Niagahoster

Setelah semua tercentang, kamu akan diminta untuk memasukkan ulang password yang sudah kamu masukkan tadi.

Jika sudah berhasil, akan ada keterangan seperti ini.

Notifikasi pembuatan domain berhasil Niagahoster


Proses Pemasangan Domain di Niagahoster

Buat yang mau pasang domain juga, ingat kata-kata ini ya: pasang domain harus santai/rileks dan yakin kalau itu gampang alias mudah. Karena kalau dari awal sudah overthinking bakal susah, akan mempengaruhi ketenanganmu, kamu bisa kurang fokus dan kurang teliti , akhirnya jadi merasa kesulitan dan nggak sabar dengan prosesnya yang memang menguji kesabaran.

MARI BACA BISMILLAH UNTUK MEMULAI

Setalah domain sudah terbeli, masih ada langkah selanjutnya, yaitu memasang domain di blogspot/blogger. Cara mengganti domain blogspot cukup mudah kok. Ikuti step by step berikut ini.

Di tahap memasang domain TLD ini, area kerja kamu adalah bolak-balik Member area Niagahoster dan dasboard blogspot bagian setting

Mari kita lihat penjelasan lengkapnya di bawah!

1. Dapatkan Data CNAME Blogspot

Pertama-tama, login ke Blogspot menggunakan akun Google. Di dashboard Blogger, klik menu Settings pada bagian kiri. Selanjutnya, scroll ke bawah sampai menemukan bagian Publishing, lalu klik Custom Domain.

Setting bagian publikasi blogspot
Tampilan setting blogger untuk melakukan custom domain blogspot

Setelahnya, akan muncul pop-up Custom domain. Di sini, masukkan nama domain yang sudah dibeli tadi dengan www, kemudian klik SAVE untuk menyimpan pengaturan.

Data CName dan destinasi blogspot

Pesan yang kamu terima mungkin akan mengejutkanmu, karena ada PESAN WARNA MERAH muncul. Si merah ini adalah “utusan” yang memberikan data CNAME dan destinasi yang akan dimasukkan ke domain setting di Niagahoster. Jadi don’t be panic, malah bersuka citalah.

2. Login ke hPanel Niagahoster

Login ke hPanel. Pilih domain yang akan kamu ubah lalu klik Kelola (Manage). Kelola domain niagahoster

Manage domain di member area Niagahoster

3. Ubah Informasi CNAME

Pada dashboard pengelolaan domain, akses menu DNS/Nameserver. Setelah itu, klik Edit pada CNAME Record yang sudah ada.

Ubah kolom Target seperti informasi yang kamu terima di Blogspot (pesan si merah). Jika sudah, klik Perbarui/Update.

Merubah CNAME1 Niagahoster
Mengedit cname record di hpanel niagahoster

4. Tambahkan CNAME Record Baru

Setelah mengedit CNAME, kamu masih perlu menambahkan sebuah CNAME Record yang baru. Untuk melakukannya, akses bagian Kelola DNS record, lalu tambahkan CNAME sesuai gambar berikut ini:

Cname2 Niagahoster
Diganti pada bagian Name dan Content. Data dari pesan merah blogspot

Menambahkan cname record baru di niagahoster

Jika sudah, klik tombol Tambah Record.

5. Tambahkan A Record Baru 

Tahap yang satu ini sebenarnya opsional. Namun, menambahkan A Record baru dapat mengarahkan pengunjung yang mengakses websitemu, baik dengan menambahkan www pada URL maupun tidak.

Jika melewatkan tahap ini, maka pengunjung yang tidak mengetikkan www ketika mengakses situsmu akan menjumpai halaman error.

Untuk itu, tambahkan A Record baru pada bagian Kelola DNS record dengan Alamat IP seperti di bawah:

216.239.32.21

216.239.34.21

216.239.36.21

216.239.38.21

Jika bingung, kamu dapat melihat gambar di bawah:

Kelola DNS hpanel Niagahoster

Masukkan keempat alamat IP tersebut, dan simpan. Masukkan ya satu satu ya.

Perubahan di Blogger

Kembali lagi ke halaman dashboard Blogger, masukkan nama domain seperti tadi di bagian custom domain yang ada pesan merah. Untuk melakukan penyimpanan, klik tombol SAVE.

Cara custom domain blogspot

Apabila proses penyimpanan gagal, artinya domain sedang dalam masa propagasi sampai domain dapat dikenali oleh sistem Blogger. Biasanya, proses ini membutuhkan waktu hingga beberapa jam hingga 24 jam setelah melakukan pengaturan di hPanel Niagahoster.

Masa propagasi domain

Nah, kalau proses penyimpanan berhasil, maka nama domain kamu akan tersimpan di bagian Custom domain. Di tahap ini, blog kamu sudah bisa diakses dengan domain tersebut. Congratulation!!

7. Ubah Pengaturan WWW di Blogger

Cara mengganti domain Blogspot belum selesai. Masih ada tahap terakhir yaitu mengatur WWW. Saat ini blogmu hanya bisa diakses menggunakan www di depan nama domain.

Biasanya, akan muncul keterangan bahwa DNS tidak bisa ditemukan.

Agar blog bisa diakses tanpa WWW, kamu harus melakukan redirect. Caranya, di bagian Publishing pada menu Settings Blogger, temukan tombol Redirect domain dan klik untuk mengaktifkannya.

Langkah redirect domain dalam cara mengganti domain blogger

Selesai! Kini, blogmu sudah bisa diakses menggunakan nama domain tanpa WWW. Sampai sini, kamu sudah berhasil mengikuti cara mengganti domain blogspot menjadi custom domain.

Redirect Https 

Alihkan https di blogspot

Selain redirect www seperti di atas, masih ada satu lagi yaitu Redirect https. Masih di dashboard blogspot bagian setting. Di bawah custom domain ada tombol https availability dan redirect Https. Oya, saat custom domain diaktifkan, otomatis settingan https yang sudah kita aktifkan sebelumnya akan kembali ke http. So, jangan lupa untuk aktifkan https-nya juga ya. Proses setting custom domain finally mencapai tahap akhir. Artinya selesai.

Kalau sudah setelan domain selesai, redirect selesai, tapi masih belum bisa diakses, itu wajar. Tenang saja. Ada masa menunggu, bisa dalam waktu menit atau jam. Silahkan tunggu sambil ngerjain hal lain. Jangan ditengokin mulu, kayak saya kemaren soalnya deg-degan juga sih. 

Kalau ga sabar nunggu tiada kabar dan kamu butuh kepastian, ingat chat CS Niagahoster ya. Dia akan menghiburmu dan membantumu jika memang ada kendala.

Setelah TLD, Apa Selanjutnya?

Mengantarkan blog upgrade ke domain top level untuk pertama kalinya memberikan perasaan lega dan bahagia. Euforia seneng dan makin antusias bercampur jadi satu. Ada antusias dan perasaan tanggung jawab lebih juga. Trus kalau blog sudah ber-TLD, apa lagi dong selanjutnya?

Selanjutnya tetap sama seperti hari-hari sebelumnya, yaitu konsisten posting, konsisten menulis dan ngurusi blog. Blognya disayang, ditata, dibersihkan dari segala macam konten dan gambar yang tidak sesuai. 

Saatnya menata rumah Maya kita sebaik mungkin, bersiap untuk menerima pengunjung dari mana saja. Berupaya bikin pengunjung betah juga.

Aktivitas riilnya biar mengurusi blog biar menyenangkan adalah:

  1. Mengkonsep ulang blog Aishawa. Bagaimana judul, tagline, logo, template, dan lainnya agar lebih selaras dan konsisten.
  2. Tergabung di komunitas blogger biar lebih tau perkembangan dunia blog dan mendapat suntikan semangat ngeblog
  3. Membuat rencana kerja sebagai blogger, mulai dari bikin bank ide, membuat content plant, menata space menulis, mengalokasikan waktu khusus untuk blogging, blogwalking, dan jadwalkan ikut kelas yang mendukung biar skill ngeblog makin meningkat.

Dengan aktivitas ngeblog yang terencana dan sudah punya blog ber-TLD, jadi lebih punya tujuan ke arah pertumbuhan, sesuai dengan the big why mengapa kita mau ngeblog.

Demikian Pengalaman Membeli dan Memasang Top Level Domain Melalui Niagahoster. Satu tips buat kamu yang mau pasang domain juga, ulang-ulang baca panduan atau tutorialnya ya. Karena memasang domain TLD itu  yang bikin mudah adalah paham dan akrab dengan istilah-istilahnya, seperti DNS, CName, A Record. Makin paham akan makin mudah. Kalau ketemu kendala, just take a breath, take a break, bawa Santai Aja dulu, nanti lanjut lagi.


16 comments

Ingin memberi tanggapan atau saran? Silahkan drop di comment box. Terima kasih!
  1. Lengkap sekali artikelnya. Panduannya juga sangat rinci dan jelas.
    Kereeen

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih Bu Yayuk, sekalian belajar sekalian berbagi Bu๐Ÿ™

      Delete
  2. Komplit, jadi tahu lebih banyak tentang domain

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ternyata urusan domain bikin penasaran juga ya mbak

      Delete
  3. Yeahhh lengkap banget artikel tentang domain

    ReplyDelete
    Replies
    1. Teteup aja masih ada yang ketinggalan belum dimasukin mbak. Keburu tayaang

      Delete
  4. Lengkap banget, Mbak. Coba tadi mbak posting dulu hehehe ๐Ÿ™ˆ

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bikin artikelnya lebih butuh waktu daripada pasang domainnya mbak๐Ÿ˜‡

      Delete
  5. Luar biasa, komplit bangeet Mbak. ๐Ÿ‘ Udah pantes banget go profesional memang ๐Ÿ˜

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hahaha profesional apaan ni mbak? Prof nyekrinsyut kaliiii๐Ÿ˜ƒ

      Delete
  6. Replies
    1. Lumayan buat catatan belajar nanti kalo pas lupa mbak

      Delete
  7. Niagahoster emang top dah, aman dan terpercaya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. yes, betul sekali kak. ga nyesel first time pake niagahoster kasih pengalaman yang menyenangkan

      Delete
  8. Detail banget kak artikelnya, mudah di ikutin. terima kasih kak.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih kembali kak. Semoga membantu ya tulisannya^^

      Delete